Riset UNICEF Ungkap Jutaan Anak Indonesia Derita Malnutrisi karena Mie Instan

Jum'at, 18 Oktober 2019 - 16:56 WIB
Riset UNICEF Ungkap...
Riset UNICEF Ungkap Jutaan Anak Indonesia Derita Malnutrisi karena Mie Instan
A A A
JAKARTA - Mi instan selalu menjadi pilihan utama di berbagai keadaan. Misalnya saat telat sarapan, lapar tengah malam, bahkan saat mendaki gunung. Alasannya, karena harganya yang murah dan proses memasak yang cepat. Namun, makanan ini juga tidak bagus untuk kesehatan jika terlalu sering dikonsumsi.

Menurut pakar kesehatan, yang dikutip dari Channel News Asia, meski mengenyangkan tetapi kandungan mi instan kurang akan nutrisi utama. Hal inilah yang menyebabkan jutaan anak di Asia Tenggara mengalami kekurangan gizi dan obesitas.

Dalam laporan terbaru United Nations Children’s Fund (UNICEF), ditemukan rata-rata sebanyak 40% anak-anak berusia lima tahun ke bawah di Filipina, Indonesia, dan Malaysia mengalami kekurangan gizi. Angka itu jauh lebih tinggi dari rata-rata global sebesar satu berbanding tiga.

" Berdasarkan data yang ada, sebanyak 24,4 juta anak-anak di Indonesia menderita malnutrisi, diikuti 11 juta anak di Filipina, dan 2,6 juta anak di Malaysia,"

Padahal, perekonomian di tiga negara ini terbilang cukup maju. Namun, diperkirakan banyak orang tua yang terlalu sibuk dan tidak mempunyai kesadaran yang tinggi untuk memberikan makanan sehat kepada anak-anaknya.

“Orang tua percaya bahwa mengenyangkan perut anak-anak mereka adalah yang penting. Mereka tidak benar-benar memikirkan asupan protein, kalsium, atau serat yang memadai,” kata Hasbullah Thabrany, pakar kesehatan masyarakat di Indonesia, kepada AFP.

Spesialis nutrisi UNICEF Asia Mueni Mutunga mengatakan, selain rendah nutrisi, mi instan sama sekali tidak mengandung zat gizi penting seperti zat besi. Tak hanya itu, mi instan juga tidak mengandung protein, sedangkan kandungan lemak dan garamnya sangat tinggi.

Asosiasi mi instan dunia menunjukkan bahwa selama 2018 ada sekitar 12,5 miliar porsi mi instan yang tersaji di seluruh dunia. Dari angka tersebut, Indonesia menjadi konsumen terbesar kedua di dunia setelah China. Angka tersebut melebihi dari total yang dikonsumsi oleh India dan Jepang.

Meski Filipina dan Malaysia tidak masuk ke dalam lima teratas, tetapi kedua ini memiliki total porsi masing-masing 3,7 miliar dan 1,3 miliar.

Dalam laporannya UNICEF juga menyebutkan makanan yang kaya akan nutrisi seperti buah-buahan, sayur, telur, ikan, dan daging semakin jarang diproduksi karena penduduk pedesaan pindah ke kota untuk mencari pekerjaan lain.

Bank Dunia menilai tiga negara tadi masuk ke dalam negara yang berpenghasilan menengah. Namun, jutaan penduduknya masih kesulitan memenuhi kebutuhan hidup. Masih sebanyak 21,6% orang di Filipina hidup di bawah garis kemiskinan. Sedangkan di Indonesia masih sebanyak 10,2% dan Malaysia 0,6%.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1938 seconds (0.1#10.140)