Lift Luar Angkasa Mudahkan Manusia Menuju Luar Angkasa?

Sabtu, 14 Desember 2019 - 06:04 WIB
Lift Luar Angkasa Mudahkan Manusia Menuju Luar Angkasa?
Lift Luar Angkasa Mudahkan Manusia Menuju Luar Angkasa?
A A A
LONDON - Menurut sebuah laporan baru, manusia suatu hari nanti bisa melakukan perjalanan ke luar angkasa dengan menggunakan lift raksasa. Ide ini telah ada selama lebih dari satu abad dan telah mendapatkan daya tarik dalam beberapa tahun terakhir karena kemajuan dalam ilmu material.

Penulis Steven Cutts membahas gagasan 100 tahun lalu itu dalam sebuah artikel untuk Independent minggu ini.

"Ketika kita memasuki dekade ketiga abad 21, mungkin sekarang saatnya untuk bertanya seberapa jauh struktur seperti itu dan bagaimana tepatnya kita dapat membangunnya," tulisnya.

Mengutip dari laman The Sun, Jumat (13/12/2019) ide tersebut pertama kali diusulkan oleh pelopor ruang angkasa Rusia, Konstantin Tsiolkovsky pada tahun 1895, dan telah dipertimbangkan oleh para ilmuwan dan penulis fiksi ilmiah. Sebagian besar desainnya meliputi stasiun ruang angkasa yang mengorbit dengan set lintasan panjang kereta api yang membentang ke blok beton besar di Bumi.

Pada lintasan ini, yang pada dasarnya membentuk sebuah tangga menuju luar angkasa, kendaraan menyerupai kereta api yang disebut sebagai pendaki nantinya akan membawa orang dan persediaan ke dan dari stasiun luar angkasa. Stasiun seperti itu juga harus berada pada jarak 22.236 mil di atas permukaan bumi, dimana ketinggian tersebut merupakan tempat para satelit yang memerlukan waktu satu hari untuk mengorbit bumi.

Dikenal sebagai orbit geostasioner, nantinya orbit ini akan menjadi satu-satunya cara untuk memastikan stasiun melayang di atas titik yang sama di planet kita selama 24 jam dalam seminggu.

Untuk membangunnya, insinyur ruang angkasa harus merakit stasiun berukuran besar di orbit geostasioner. Mereka nantinya secara perlahan membangun kabel dari stasiun luar angkasa turun ke Bumi, di mana itu akan ditempelkan dan menjadi tumpuan di permukaan. Namun, kabel yang panjang dan kuat seperti itu sampai saat ini belum ditemukan.

Sebuah pondasi yang konkret perlu berada di garis katulistiwa, artinya ini tidak dapat dibangun di Eropa atau Amerika Serikat. Kemungkinan besar, itu harus ditempatkan di suatu tempat di Samudra Atlantik untuk menjaganya sejauh mungkin dari peradaban manusia jika terjadi kecelakaan.

Setelah kabel terhubung ke Bumi, bagian selanjutnya dapat dipasang selama beberapa bulan menggunakan mesin yang berjalan di kabel sampai tangga penuh dibangun. Perkiraan sebelumnya menunjukkan, bahwa pendaki yang bepergian dengan kecepatan 200 meter per jam dapat mencapai stasiun pada jaringan seperti itu hanya dalam waktu seminggu.

Nantinya, baik peralatan, Astronot, dan lainnya dapat menggunakan lift ini untuk melakukan perjalanan ke stasiun ruang angkasa. Misi selanjutnya ke Bulan dan kemudian bisa diluncurkan dari pangkalan luar angkasa.

Saat mereka meluncur dari luar orbit Bumi, ini secara signifikan akan memotong biaya perjalanan ruang angkasa, karena banyak bahan bakar roket yang diperlukan untuk menembus atmosfer.

Selain itu, para ilmuwan pada dasarnya perlu merancang sejumlah bahan yang sama sekali baru yang mampu menahan tekanan besar untuk membangun salah satu elevator. Untuk satu elevator, bahan yang dibutuhkan untuk menyematkan stasiun ke tanah harus semacam beton super. Hal yang sama berlaku untuk kabel, yang mungkin perlu dibuat menggunakan bahan semacam intan karena kekuatan tarik ekstrem yang diberikan padanya setiap hari.

Puing ruang angkasa juga menjadi ancaman, karena satu mur atau baut dari satelit jahat mampu melenyapkan seluruh struktur kabel dalam sekejap.

Cutts menyimpulkan bahwa sementara ini lift tersebut masih dalam konsep yang tersusun rapi dan roket sepertinya merupakan cara terbaik untuk mencapai ruang angkasa untuk saat ini. (Auza Asyani)
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5634 seconds (0.1#10.140)