Daftar Senjata Canggih Israel, Punya Bom Nuklir?

Sabtu, 21 Oktober 2023 - 17:00 WIB
Israel menjadi salah satu negara dengan kekuatan militer terkuat di Timur Tengah. (Foto: AFP)
JAKARTA - Israel menjadi salah satu negara dengan kekuatan militer terkuat di Timur Tengah. Negara ini memiliki ratusan ribu prajurit dengan dukungan persenjataan canggih di darat, laut dan udara.

Pengalaman konflik berkepanjangan dengan negara tetangga dan kelompok militan membuat Israel menghabiskan dana triliunan rupiah per tahun untuk pertahanan negaranya.

Pengeluaran Militer Israel

Dilansir dari Gulf News, Sabtu (21/10/2023), Israel menghabiskan USD23,4 miliar atau sekitar Rp371 triliun untuk belanja militer pada tahun 2022, menurut data Institut Penelitian Perdamaian Internasional Stockholm (SIPRI).

Jumlah ini setara dengan USD2.623 per kapita dari tahun 2018 hingga 2022, menjadikannya negara dengan pengeluar militer per kapita terbesar kedua setelah Qatar.





Israel juga menghabiskan 4,5 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB) untuk militer pada tahun 2022, yang menempatkannya sebagai yang ke-10 tertinggi di dunia.

Bantuan Militer AS ke Israel

Israel telah menjadi penerima bantuan militer dan luar negeri terbesar dari Amerika Serikat sejak Perang Dunia II. Hingga saat ini, AS telah memberikan bantuan bilateral dan pendanaan pertahanan rudal kepada Israel sebesar USD158 miliar, menurut laporan Congressional Research Service tahun 2023.

AS memberikan bantuan militer kepada Israel sebagian karena tujuan strategis dan keamanan bersama di Timur Tengah.

Pada 2016, di bawah pemerintahan Presiden Barack Obama, pemerintah AS dan Israel menandatangani MoU ke-3 tentang bantuan militer, yang mencakup tahun 2019 hingga 2028. Dalam MoU tersebut, Amerika Serikat berjanji menyediakan USD38 miliar dalam bantuan militer kepada Israel ditambah dengan USD5 miliar untuk anggaran pertahanan rudal.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More