Wow, Berlian Biru Berbentuk Buah Pir Terjual Rp688 Miliar
Kamis, 09 November 2023 - 18:06 WIB
JAKARTA - Rekor penjualan berlian tahun ini berhasil dipecahkan di Geneva, Swiss. Berlian biru yang sangat langka terjual lebih dari USD40 juta atau sekitar Rp688 miliar.
Dengan berat 17,61 karat, Bleu Royal adalah berlian biru terbesar yang pernah muncul dalam sejarah lelang. Awalnya, Bleu Royal diperkirakan akan terjual antara USD35 juta hingga USD50 juta dalam lelang Permata Megah Christie’s.
Dikutip dari Gulfnews, Kamis (9/11/2023), setelah babak penawaran intens selama tujuh menit antara tiga calon pembeli potensial, berlian tersebut dibeli oleh kolektor pribadi yang memilih untuk tetap anonim dengan harga 39,505 juta franc Swiss (USD43,8 juta), termasuk pajak dan biaya.
"Kami sangat senang," kata Max Fawcett, kepala perhiasan Christie’s di Geneva, kepada AFP segera setelah palu lelang diketok.
Dia menunjukkan bahwa intan tersebut terjual sekitar USD2,5 juta per karat, menjadikannya perhiasan termahal yang terjual sepanjang 2023 oleh rumah lelang manapun di dunia. Secara historis, rekor ini masuk dalam 10 perhiasan termahal yang pernah terjual.
Berlian berbentuk pir, yang dipasang di cincin ini telah berada dalam koleksi pribadi selama beberapa dekade dan penjualan pada Selasa kemarin adalah kali pertama ia dilelang.
Sebelum penjualan pada lelang Selasa kemarin, Kepala Internasional Perhiasan Christie’s, Rahul Kadakia, menyoroti warna luar biasa berlian tersebut.
Dengan berat 17,61 karat, Bleu Royal adalah berlian biru terbesar yang pernah muncul dalam sejarah lelang. Awalnya, Bleu Royal diperkirakan akan terjual antara USD35 juta hingga USD50 juta dalam lelang Permata Megah Christie’s.
Dikutip dari Gulfnews, Kamis (9/11/2023), setelah babak penawaran intens selama tujuh menit antara tiga calon pembeli potensial, berlian tersebut dibeli oleh kolektor pribadi yang memilih untuk tetap anonim dengan harga 39,505 juta franc Swiss (USD43,8 juta), termasuk pajak dan biaya.
"Kami sangat senang," kata Max Fawcett, kepala perhiasan Christie’s di Geneva, kepada AFP segera setelah palu lelang diketok.
Dia menunjukkan bahwa intan tersebut terjual sekitar USD2,5 juta per karat, menjadikannya perhiasan termahal yang terjual sepanjang 2023 oleh rumah lelang manapun di dunia. Secara historis, rekor ini masuk dalam 10 perhiasan termahal yang pernah terjual.
Berlian berbentuk pir, yang dipasang di cincin ini telah berada dalam koleksi pribadi selama beberapa dekade dan penjualan pada Selasa kemarin adalah kali pertama ia dilelang.
Kelas Teratas
Sebelum penjualan pada lelang Selasa kemarin, Kepala Internasional Perhiasan Christie’s, Rahul Kadakia, menyoroti warna luar biasa berlian tersebut.
tulis komentar anda