Embrio Dinosaurus Ditemukan dalam Kondisi Terawetkan Sempurna
Kamis, 23 Desember 2021 - 13:02 WIB
BEIJING - Jika peneliti biasanya menemukan dinosaurus hanya berbentuk kerangka, baru-baru ini menemukan mumi embrio dinosaurus berusia 66 juta tahun lalu dalam keadaan utuh. Embrio ini terawetkan secara sempurna, temuan terbaik dalam sejarah di China.
Seperti dilnsir dari BBC, Kamis (23/12/2021), sekelompok ilmuwan mengumumkan penemuan embrio dinosaurus yang terawetkan secara sempurna, dalam kondisi hampir menetas dari telurnya dengan posisi sama seperti ayam.
Embrio ini ditemukan di Ganzhou, sebelah selatan China, dan diperkirakan berusia setidaknya 66 juta tahun, menurut peneliti.
Diyakini embrio ini adalah dari jenis dinosaurus theropoda tak bergigi, atau oviraptosaurus, dan dinamai Bayi Yingliang
Peneliti Dr Fion Waisum Ma berkata ini merupakan "embrio dinosaurus terbaik yang pernah ditemukan dalam sejarah".
Peneliti berkata, telur ini kemungkinan terawetkan oleh longsoran lumpur, yang membuatnya tersembunyi dari pemburu.
Temuan ini memberikan pemahaman lebih jelas bagi para peneliti dalam memahami hubungan antara dinosaurus dengan burung modern.
Fosil menunjukkan embrio dalam posisi bergelung yang dikenal dengan istilah "tucking", yakni perilaku yang biasa diamati pada burung sesaat sebelum menetas.
Seperti dilnsir dari BBC, Kamis (23/12/2021), sekelompok ilmuwan mengumumkan penemuan embrio dinosaurus yang terawetkan secara sempurna, dalam kondisi hampir menetas dari telurnya dengan posisi sama seperti ayam.
Baca Juga
Embrio ini ditemukan di Ganzhou, sebelah selatan China, dan diperkirakan berusia setidaknya 66 juta tahun, menurut peneliti.
Diyakini embrio ini adalah dari jenis dinosaurus theropoda tak bergigi, atau oviraptosaurus, dan dinamai Bayi Yingliang
Peneliti Dr Fion Waisum Ma berkata ini merupakan "embrio dinosaurus terbaik yang pernah ditemukan dalam sejarah".
Peneliti berkata, telur ini kemungkinan terawetkan oleh longsoran lumpur, yang membuatnya tersembunyi dari pemburu.
Temuan ini memberikan pemahaman lebih jelas bagi para peneliti dalam memahami hubungan antara dinosaurus dengan burung modern.
Fosil menunjukkan embrio dalam posisi bergelung yang dikenal dengan istilah "tucking", yakni perilaku yang biasa diamati pada burung sesaat sebelum menetas.
tulis komentar anda