10 Fenomena Misterius di Laut yang Belum Terpecahkan

Jum'at, 15 September 2023 - 16:16 WIB
loading...
10 Fenomena Misterius di Laut yang Belum Terpecahkan
Banyak fenomena misterius di laut yang belum terpecahkan. (Foto: Love Exploring)
A A A
JAKARTA - Banyak fenomena misterius di laut yang belum terpecahkan. Lautan yang begitu luas dan dalam, menutupi lebih dari 70 persen permukaan Bumi, hingga kini belum semua bisa dieksplorasi.

Terlepas dari kemajuan teknologi yang pesat dan berbagai kajian tentang alam, masih banyak sekali misteri di balik ombak yang membingungkan dan juga sulit sekali untuk dijawab, bahkan oleh para ahli paling berpengalaman sekalipun.

Berikut 10 fenomena misterius di laut yang belum terjawab oleh ilmu pengetahuan, dikutip dari laman Love Exploring, Jumat (15/9/2023).

1. Rahasia Terdalam Palung Mariana

Palung Mariana, merupakan bagian terdalam dari lautan di dunia, dengan kedalaman 36.000 kaki. Namun, terlepas dari kemampuan manusia mencapai kedalaman yang luar biasa, faktanya baru sedikit informasi tentang makhluk dan ekosistem di lingkungan ekstrem ini.


2. Struktur Bawah Air Misterius

Fenomena aneh yang menyerupai reruntuhan kuno juga pernah ditemukan di dasar laut. Struktur ini memicu pertanyaan, apakah itu sisa-sisa peradaban kuno atau hanya hasil proses geologi alami.

3. Hilangnya Kapal di Segitiga Bermuda

Segitiga Bermuda menjadi misteri yang paling fenomenal. Tempat ini telah lama dikaitkan dengan banyaknya kapal dan pesawat yang raib tanpa sebab jelas. Meskipun terdapat penjelasan rasional atas banyak sekali insiden, beberapa kasus masih diselimuti misteri.

4. Misteri Bioluminesensi

Fenomena bioluminesensi, yaitu terjadinya organisme laut memancarkan cahaya, terus mencengangkan para ilmuwan. Meskipun dapat dipahami bagaimana dasar mekanismenya, tujuan dan juga cakupan pertunjukan cahaya alami ini masih begitu belum jelas.

5. Gumpalan Laut Dalam

Gumpalan misterius berbentuk agar-agar yang juga dikenal dengan “Gumpalan Laut Dalam” telah ditemukan mengambang di laut dalam. Asal usul dan fungsinya masih menjadi teka-teki, membuat para ahli bingung.

6. The Bloop: Anomali Suara Bawah Air

Pada akhir tahun 1990-an, suara keras di bawah air, yang dikenal sebagai The Bloop, terekam di Samudra Pasifik. Hingga saat ini, sumber suara tersebut masih belum diketahui.

7. Kembaran Monster Loch Ness

Legenda Monster Loch Ness sangat terkenal di danau air tawar Eropa. Ada laporan tentang makhluk seupa di lautan, seperti Ogopogo di Kanada. Apakah mahluk-mahluk ini nyata atau sekedar legenda?


8. Misteri Hilangnya Dasar Laut

Daerah tertentu di dasar laut tampaknya menghilang seiring dengan berjalannya waktu, sehingga membuat para ilmuwan bingung mengenai proses geologi yang menyebabkan fenomena ini.

9. Lingkaran Tanaman Kelautan

Pola bawah laut yang misterius, yang sering disebut crop circle, banyak ditemukan di dasar laut. Penyebab fenomena misterius di laut ini belum diketahui.

10. Kota Atlantis

Kota Atlantis yang legendaris, konon tenggelam di dasar laut, sehingga membuat penasaran para ilmuwan selama berabad-abad. Meski banyak yang menganggapnya mitos, ada juga yang terus mencari bukti keberadaannya.

Itulah 10 fenomena misterius di laut yang belum terpecahkan. Laut dengan kedalamannya yang luar biasa, masih menyimpan banyak misteri.

MG/Athaya Ramadhan
(msf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1799 seconds (0.1#10.140)