Upaya Mitigasi dan Adaptasi Perubahan Iklim dengan Solusi Inivatif

Jum'at, 15 September 2023 - 08:50 WIB
loading...
Upaya Mitigasi dan Adaptasi Perubahan Iklim dengan Solusi Inivatif
Dampak perubahan iklim semakin menakutkan, perlunya edukasi terkait hal ini kepada anak muda dan pelajar. FOTO/ IFL SCIENCE
A A A
JAKARTA - Edukasi perubahan iklim penting dilakukan untuk meningkatkan kesadaran generasi muda akan bahaya perubahan iklim dan pentingnya upaya mitigasi dan adaptasi perubahan iklim.

BACA JUGA - Urgensi Pendidikan Perubahan Iklim

Menyadari pentingnya hal tersebut BASF Indonesia (BI) berkolaborasi dengan Prestasi Junior Indonesia (PJI) untuk mengimplementasikan kompetisi ide bertajuk “Young Voices for a Sustainable Future – Innovation Challenge for a Just Transition”.

Edukasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran generasi muda terhadap perubahan iklim serta mendorong mereka untuk menciptakan solusi inovatif yang dapat mengakselerasi pembangunan berkelanjutan yang adil.

Hasilnya, 100 siswa dari 20 SMA dan SMK di Jabodetabek menggagas beragam ide menarik, seperti serat kain dari ekstraksi selulosa kulit jeruk, sendok sekali pakai dari jawawut yang dapat dikonsumsi, cairan ekstraksi tanaman lidah mertua untuk mereduksi kadar karbon dioksida, hingga bioplastik yang terbuat dari limbah cangkang kepiting.

“Indonesia bertransformasi dengan sangat cepat untuk mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Generasi masa depan memiliki potensi dan antusiasme untuk berkontribusi dalam membentuk dunia yang lebih hijau, setara, dan berkelanjutan” tutur Christofer Arisandy, Presiden Direktur BI

Senada dengan pernyataan Christofer, Penasihat Akademik dan Operasional Prestasi Junior Indonesia, Robert Gardiner mengungkapkan, Generasi muda sangat antusias untuk berpartisipasi secara aktif, bahkan mengambil peran utama dalam membentuk dan mengatasi tantangan global seperti keberlanjutan.

"Generasi muda untuk memainkan peran dalam pembangunan berkelanjutan dan memecahkan masalah yang dihadapi komunitas lokal.” tutup Christofer.

Dengan edukasi perubahan iklim yang efektif, diharapkan masyarakat dapat berperan aktif dalam upaya mitigasi dan adaptasi perubahan iklim.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1281 seconds (0.1#10.140)