Spesifikasi Drone Karrar Iran, Senjata Unggulan yang Multifungsi

Kamis, 26 Oktober 2023 - 13:51 WIB
loading...
A A A
Fitur lain dari UAV Karrar-3 antara lain ketinggian terbang 35.000 kaki setara dengan 10.670 meter, kecepatan maksimal 700 km/jam, kecepatan jelajah 650 km/jam, dan durasi penerbangan 1 jam 15 menit.

Untuk varian terbarunya sendiri pertama kali terlihat pada tahun 2018, dengan nama Karrar 4 Interceptor. UAV ini digunakan sebagai salah satu komponen pelengkap dalam sistem ofensif dan defensif.

Karrar dibekali dengan mesin turbojet Toloue 4 di sebagian besar variannya. Namun pada tahun 2022, terdapat varian Karrar yang dilengkapi mesin turbojet Toloue-5 ketika digunakan untuk menguji rudal Sayyad 4B untuk sistem pertahanan udara Bavar 373.

Drone Karrar bermesin turbojet Toloue 5 mampu mencapai ketinggian 43000 kaki setara 13,1 km dan kecepatan 733 km/jam pada ketinggian tersebut.

Mulai dari generasi ketiga, drone ini telah dapat dipandu oleh stasiun bumi hingga jarak 200 km. Kemungkinan, varian tersebut telah diberkati dengan radar medan dan sistem TERCOM.
(okt)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7101 seconds (0.1#10.140)