Simbol Misterius di Mesin Perang Rusia, Simpan Arti Rahasia

Rabu, 23 Februari 2022 - 10:04 WIB
loading...
Simbol Misterius di...
Mesin-mesin perang Rusia yang sudah berada di garis depan disematkan simbol misterius dan tampaknya menyimpan arti yang bersifat rahasia. Foto/The War Zone
A A A
MOSKOW - Konsentrasi kendaraan militer Rusia di perbatasan Ukraina sudah begitu nyata, terutama di wilayah Donbas Timur. Mesin-mesin perang Rusia yang sudah berada di garis depan disematkan simbol misterius dan tampaknya menyimpan arti yang bersifat rahasia.

Simbol misterius yang disematkan pada peralatan militer Rusia ini menggunakan cat putih bertuliskan huruf Latin 'Z' di dalam kotak persegi atau segitiga. Ada juga yang ditulis dalam lingkaran yang lebih sederhana.

Sebagian besar tank, artileri, peluncur roket, kendaraan suplai, dan truk bahan bakar, semuanya telah dicatat dengan tanda-tanda ini. Sejauh ini, dari foto dan video yang muncul di media sosial menunjukkan berbagai simbol ‘Z’ yang berbeda.



Misal pada artileri self-propelled dan sistem roket multipel di sekitar Belgorod, sekitar 25 mil dari perbatasan Ukraina, memakai simbol 'Z' dalam tanda segitiga putih. Ditemukan juga simbol 'Z' dalam lingkaran putih pada artileri self-propelled di dekat Belgorod.

Ada yang cukup unik, unit tank T-90 menggunakan simbol 'Z' dalam segitiga menggunakan cat warna merah. Perbedaan ini tampaknya menandakan status yang lebih istimewa sebagai pengawal khusus dalam pertempuran.
Simbol Misterius di Mesin Perang Rusia, Simpan Arti Rahasia


Dikutip SINDOnews dari laman The War Zone, Rabu (23/2/2022), simbol ini tampaknya digunakan untuk identifikasi cepat di dalam dan sekitar medan perang. Sudah, ada beberapa hipotesis lain tentang arti sebenarnya dari tanda-tanda yang berbeda ini.



Menurut salah satu akun di jaringan media sosial Telegram Rusia, simbol dengan huruf 'Z' digunakan pada kendaraan yang menuju Kharkiv. Tanda segitiga untuk unit yang menuju Slavyansk dan Kramatorsk, sedangkan lingkaran digunakan untuk kendaraan milik cadangan seluler.

Tidak ada konfirmasi resmi tentang simbol misterius ini, sebab dalam perang semua penggunaan kode sangat dirahasiakan. Bisa juga penggunaan tanda yang berbeda, menunjukkan semacam kodifikasi.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3331 seconds (0.1#10.140)