5 Tank Canggih Rusia, Nomor Terakhir Jagoan Perang Kota

Rabu, 30 November 2022 - 15:31 WIB
loading...
A A A
Tank T-80B yang ditingkatkan, mulai beroperasi pada tahun 1978, serta varian T-80 yang lebih baru, dapat meluncurkan peluru kendali anti-tank Kobra dengan cara yang sama seperti amunisi biasa. Persenjataan sekunder terdiri dari senapan mesin koaksial 7,62 mm dan senapan mesin anti-pesawat 12,7 mm.

4. Tank T-72
5 Tank Canggih Rusia, Nomor Terakhir Jagoan Perang Kota


Tank T-72 merupakan tank tempur utama generasi ke-2 era Uni Soviet yang legendaris sehingga menyaingi kepopuleran tank T-54/55. Tank T-72 melahirkan lusinan versi baru dan varian lokal di seluruh dunia yang jumlahnya lebih dari 7.000 unit.



Diperkirakan sebanyak 1.700 unit versi B terbaru yang ditingkatkan telah terdaftar dalam layanan Rusia. Untuk tank T-72B/BA sebanyak 1.300 unit dan sebanyak 400 unit telah ditingkatkan ke standar B3, saat ini sekitar 750 unit masuk dalam layanan operasi.

Armor tank T-72 terdiri dari baja dan armor komposit dengan ERA. Meriam utama tank ini adalah meriam smoothbore 125 mm 2A46M/2A46M-5, ditambah dua senjata di turret coax PKT 7,62 mm. Ada juga senapan mesin dan senapan mesin antipesawat NSVT atau DShK 12,7 mm. Kedua senapan mesin dirancang untuk pertahanan pertempuran jarak dekat.

Tank T-72 ini ditenagai oleh mesin diesel berbentuk B yang menghasilkan hingga 1.130 tenaga kuda. Hampir 25.000 unit model tank ini diproduksi, dan telah mengambil bagian dalam hampir setiap aksi militer dari tahun 1970-an hingga saat ini.

5. Tank BMPT-72 atau Terminator 2
5 Tank Canggih Rusia, Nomor Terakhir Jagoan Perang Kota


Tank BMPT-72 termasuk jenis langka dan tidak ada padanannya dalam kendaraan lapis baja buatan Barat. Tank yang dijuluki terminator ini dikenal sebagai jagoan perang kota dan terkenal dalam perang kota di Cechnya pada 1990-an dan 2000-an.

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2971 seconds (0.1#10.140)