Pertama Kali Terbang Sudah Mengesankan, Pesawat Tempur KF-21 Korsel Dilengkapi 4 Rudal Meteor

Rabu, 20 Juli 2022 - 17:14 WIB


Bahkan dalam bentuk awalnya, yang dikenal sebagai Blok 1, KF-21 akan dilengkapi dengan radar active electronically scaned array (AESA) dan infrared search and track (IRST) untuk menangkap target udara. Dalam pendekatan ini, Seoul tampaknya secara cerdik menemukan cara untuk menghindari biaya besar dan proses panjang yang melekat dalam mengembangkan pesawat tempur generasi kelima.

Pada saat yang sama, KF-21 dasar berjanji untuk menawarkan banyak kelebihan dibandingkan pesawat tempur generasi 4,5 saingan lainnya. Nilai total program KF-21 dipatok pada 8,8 triliun won, setara dengan USD6,67 miliar jika dikonversikan dengan nilai tukar saat ini.



Seoul berharap bisa mendapatkan KF-21 versi Blok 1 untuk Angkatan Udara Korsel (Republic of Korea Air Force/ROKAF) dengan cepat melalui program ini. Korea Aerospace Industries (KAI) berencana memproduksi KF-21 produksi seri pertama antara tahun 2026 dan 2028, untuk penggantian pesawat tempur F-4E Phantom II dan F-5E/F Tiger II milik ROKAF yang sudah tua.

Diperkirakan sampai pada tahun 2032 akan diproduksi sebanyak 120 unit pesawat tempur KF-21 Blok 1, diikuti pengembangan Blok 2 yang secara signifikan mampu melakukan misi udara-ke-darat. Blok 2 akan menggabungkan tingkat observabilitas rendah yang ditingkatkan dengan senjata udara-ke-darat yang dibawa secara internal untuk menembus pertahanan udara target tinggi.
(wib)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More