12 Jenis Kambing yang Populer di Indonesia Beserta Karakteristik

Selasa, 27 Juni 2023 - 13:08 WIB
loading...
A A A

10. Kambing Kosta

Kambing Kosta banyak ditemukan di wilayah Jakarta dan Banten, dan seringkali disamakan dengan kambing Kacang. Meskipun memiliki produktivitas yang hampir sama, terdapat perbedaan fisik yang mencolok.

Kambing Kosta memiliki motif garis sejajar pada wajahnya dan bulu yang lebih lebat pada bagian kaki belakang. Sayangnya, populasi kambing Kosta terus berkurang meskipun tubuhnya yang besar sangat cocok untuk dikonsumsi sebagai daging.

11. Kambing Marica

Kambing Marica adalah jenis kambing lokal yang berasal dari provinsi Sulawesi Selatan. Daerah Maros, Jeneponto, Sopeng, dan Makassar adalah tempat dengan populasi kambing Marica yang cukup banyak.

Kambing Marica dapat bertahan hidup di daerah dengan curah hujan rendah dan hanya mengandalkan rumput kering sebagai makanan. Organisasi Pangan dan Pertanian Dunia (FAO) mengkategorikan kambing Marica sebagai genotipe asli Indonesia. Sayangnya, kambing ini termasuk dalam kategori hampir punah.

12. Kambing Samosir

Kambing Samosir merupakan hewan peliharaan turun-temurun di Pulau Samosir, Sumatera Utara, yang terletak di tengah Danau Toba. Kebanyakan kambing Samosir berwarna putih bersih.

Kambing Samosir dahulu digunakan sebagai persembahan dalam ritual keagamaan. Topografi pulau yang berbukit dan kering dengan banyak batuan membuat jenis kambing ini memiliki ketahanan tubuh yang kuat.

Ciri fisik kambing Samosir hampir sama dengan kambing Kacang yang diternakkan di Sumatera Utara. Namun, kambing Samosir cenderung memiliki warna dominan putih atau belang hitam. Masyarakat lokal juga menyebut kambing Samosir dengan sebutan kambing putih atau kambing Batak.

Itulah 12 jenis kambing yang dapat ditemukan di Indonesia. Setiap jenis kambing memiliki karakteristik dan keunikan tersendiri. Dengan mengenal jenis-jenis kambing ini, kita dapat lebih menghargai keragaman hewan ternak lokal serta memahami kelebihan dan kekurangan setiap jenisnya. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda yang tertarik dengan dunia peternakan kambing.
(wbs)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1219 seconds (0.1#10.140)