Mengenal 3 Anak Albert Einstein, Apakah Mereka Memiliki Kecerdasan Seperti Ayahnya?

Sabtu, 11 Maret 2023 - 16:13 WIB


Hanya Bernhard Einstein, yang bertahan hidup sampai dewasa. Cucu Einstein ini adalah pria yang cukup pintar. Dia menjadi fisikawan, bekerja di bidang teknik untuk Texas Instruments dan Litton Industries, dan menerima setengah lusin paten AS seumur hidupnya.

Bernhard Caesar Einstein mempunyai 5 orang anak. Anak tertuanya adalah seorang dokter ahli anastesia suatu Rumah Sakit di Santa Monica, California.



Albert Einstein bersama istrinya Mileva Maric dan putranya Hans Albert Einstein. Foto/Public Domain/allthatsinteresting

Putra bungsu Einstein, yaitu Eduard meninggal karena stroke pada usia 55 tahun pada bulan Oktober 1965 dan dimakamkan di Honggerberg, Zurich. Dia telah menghabiskan lebih dari tiga dekade hidupnya di klinik psikiatri Burgholzli di Universitas Zurich.

Eduard sejak kecil sering sakit-sakitan yang membuat fisiknya lemah. Seiring bertambahnya usia, Eduard (yang dijuluki ayahnya "tete", dari bahasa Prancis "petit") tertarik pada puisi, piano, meskipun akhir kuliah di jurusan psikiatri di Universitas Zurich.



Mengikuti jejak ayahnya, Eduard jatuh cinta dengan seorang wanita yang lebih tua di kampusnya, namun kandas dengan malapetaka. Kesehatan mental Eduard memburuk dan berpuncak pada upaya bunuh diri pada tahun 1930.

Dia didiagnosis mengalami skizofrenia (gangguan yang mempengaruhi kemampuan seseorang untuk berpikir, merasakan, dan berperilaku dengan baik). Akhirnya sampai pada titik kondisi itu memengaruhi kemampuan bicara dan kognitifnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More