Habitat Orangutan di Indonesia: Sumatera vs Kalimantan, Mana yang Lebih Luas?

Rabu, 10 Juli 2024 - 21:29 WIB
Orangutan di Indonesia tersebar di wilayah Kalimantan dan juga Sumatera. Foto: Reuters
KALIMANTAN - Penyebaran orangutan di wilayah Indonesia menarik diketahui. Baru-baru, viral kemunculan seekor orangutan raksasa di Kalimantan Timur yang disebut setinggi rumah warga.

Pada unggahan video yang tersebar luas di media sosial, tampak seekor orangutan yang diperkirakan memiliki berat puluhan kilogram tengah berada di sekitaran rumah warga. Diduga orangutan itu tersesat ke permukiman warga lantaran kondisi hutan tempat tinggalnya tak lagi memadai akibat penebangan liar.

Melihat statusnya, orangutan ini termasuk satwa yang dilindungi. Kendati begitu, predikat tersebut tak cukup untuk menjaga populasi orangutan yang disebutkan mengalami penurunan signifikan.



Lebih jauh, seperti apa sebenarnya penyebaran orangutan di wilayah Indonesia? Berikut ulasannya.

Penyebaran Orangutan di Wilayah Indonesia



Foto: Diskominfo Kaltim

Saat ini, setidaknya ada tiga jenis orangutan yang bisa ditemukan di wilayah Indonesia. Masing-masing adalah orangutan sumatera (Pongo abelii), orangutan tapanuli (Pongo tapanuliensis), serta orangutan kalimantan (Pongo pygmaeus).

Melihat data di atas, bisa diketahui bahwa keberadaan orangutan tidak dapat dijumpai di seluruh wilayah Indonesia. Umumnya, satwa terlindungi ini dapat ditemui di Sumatera dan Kalimantan.

Mengutip Indonesia.go.id, sebaran orangutan di Sumatera menempati bagian sisi utara pulau tersebut, yakni dari Timang Gajah, Aceh Tengah, hingga daerah Sitinjak di Tapanuli Selatan. Sementara itu, sebaran orangutan di Kalimantan ditemukan di hampir seluruh hutan dataran rendah, kecuali Kalimantan Selatan, wilayah Brunei Darussalam, dan sedikitnya ditemukan di Sabah dan Serawak, Malaysia.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More