Lamun, Cadangan Gula di Laut yang Setara 32 Miliar Kaleng Coca Cola

Selasa, 10 Mei 2022 - 18:05 WIB
Hal ini terjadi karena lamun menghasilkan gula selama fotosintesis. Sebagian besar gula yang dihasilkan oleh tanaman ini digunakan untuk metabolisme dan pertumbuhannya di bawah kondisi cahaya normal.

Namun, dalam kondisi cahaya tinggi, seperti pada tengah hari atau selama musim panas, tanaman menghasilkan lebih banyak gula daripada yang dapat mereka simpan atau gunakan, dan kelebihan sukrosa kemudian dilepaskan ke rizosfer.

Studi ini menyoroti pentingnya padang lamun. Yakni sebagai pusat penyimpanan karbon yang dapat membantu mengatasi perubahan iklim.



“Perhitungan kami menunjukkan bahwa jika sukrosa di rizosfer lamun didegradasi oleh mikroba, setidaknya 1,54 juta ton karbon dioksida akan dilepaskan ke atmosfer di seluruh dunia. Itu kira-kira setara jumlah karbon dioksida yang dikeluarkan oleh 330.000 mobil dalam setahun,”.

Lamun dapat menyimpan karbon selama ribuan tahun, sementara hutan hujan menyimpannya selama beberapa dekade saja.
(dan)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More