Daftar 10 Ikan Paling Berbahaya di Dunia, Nomor 8 Racunnya Bisa Bunuh 26 Orang

Senin, 12 Desember 2022 - 07:15 WIB
3. Candiru



Candiru (Vandellia cirrhosa) adalah ikan lele parasit tanpa sisik dari famili Trichomycteridae. Ditemukan di wilayah Sungai Amazon. Bentuknya seperti belut, dengan panjang sekitar 2,5 cm (1 inci).

Candiru memakan darah dan umumnya ditemukan di rongga insang ikan lain. Kadang-kadang juga menyerang manusia dan diketahui memasuki uretra hewan perenang.

Ikan ini lantas menjulurkan duri pendek pada penutup insangnya dan dapat menyebabkan peradangan, pendarahan, dan bahkan kematian bagi korbannya.

4. Hiu Putih Besar



Great White Shark atau hiu putih besar (Charcahradon carcharias) adalah jenis ikan hiu besar yang mendiami seluruh lautan. Dikenal dengan ukurannya yang lebih besar dan lebih ganas/agresif dibanding hiu biasa.

Hiu putih termasuk hewan berdarah dingin, karena tidak memiliki lemak dibawah kulit dan tidak mampu mengatur tempratur tubuhnya. Karenanya, mereka memilih tinggal di perairan hangat. Hiu Putih Besar muncul di film seperti Jaws (1975).

5. Belut Moray
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!