10 Pesawat Paling Ikonik Sepanjang Masa, Nomor 9 Momok Menakutkan PD II

Minggu, 20 Agustus 2023 - 07:02 WIB
loading...
A A A
Ketika Uni Soviet bubar, salah satu dari dua pesawat An-225 telah diuji terbang tetapi belum bersertifikat. Dengan negara terpecah belah, program Buran dibatalkan dan An-225 disimpan di Ukraina. Namun, restorasi dan peningkatan dilakukan pada pesawat dan siap digunakan pada 2001.

Antonov menggunakan An-225 dengan armada An-124 untuk menyediakan kargo udara untuk objek terbesar yang pernah diterbangkan, termasuk lokomotif kereta api.

Namun, tragedi terjadi ketika Rusia melintasi perbatasan Ukraina pada 2022, menyerang bandara Hostomel, basis operasi Antonov, menghancurkan An-225 Mriya dalam pertempuran pertama dari konflik yang masih berlangsung.

Kerusakan yang diakibatkan cukup besar. Rencana untuk menyelesaikan Mriya yang sebagian dibangun telah dilakukan, tetapi harus menunggu konflik berakhir.

5. Hughes H-4 Hercules

10 Pesawat Paling Ikonik Sepanjang Masa, Nomor 9 Momok Menakutkan PD II


Perang Dunia II menghadirkan mimpi buruk logistik. U-boat merajalela di mana-mana menenggelamkan kapal pelaut Sekutu. Raja baja Henry Kaiser lantas memiliki ide menciptakan pesawat raksasa yang bisa melewati jalur pelayaran sekaligus dengan kargo udara. Untuk mewujudkannya, dia meminta bantuan perancang pesawat Howard Hughes.

Setelah melalui banyak tantangan, Hughes H-4 Hercules akhirnya terwujud, dengan lebar sayap 320 kaki, 30 kaki lebih lebar dari An-225 Mriya. Pesawat ini ditenagai delapan mesin baling-baling 28 silinder.

Hingga kini Hughes H-4 Hercules masih tercatat sebagai pesawat yang memiliki sayap terlebar yang pernah dibuat, dua kali lipat dari B-29 Superfortress, salah satu pesawat terbesar yang dibangun pada saat itu.

Hughes H-4 Hercules diuji coba terbang pada 1947 dari pelabuhan Long Beach. Pesawat ini sukses mengudara, tapi terbang hanya sekitar 70 kaki di atas air, tetapi membuktikan dapat terbang. Setelah itu Hughes H-4 Hercules tidak pernah terbang lagi.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2484 seconds (0.1#10.140)