Ubar, Kota 1001 Malam yang Disebutkan dalam Al Quran Ditemukan

Rabu, 23 Agustus 2023 - 06:58 WIB
loading...
Ubar, Kota 1001 Malam yang Disebutkan dalam Al Quran Ditemukan
Ilustrasi Kota Ubar Kaum ‘Ad yang ditemukan di Oman. (Foto: Every Day Original)
A A A
JAKARTA - Ubar, kota dongeng 1001 malam yang hilang, berhasil ditemukan di wilayah Oman oleh tim arkeolog Amerika dengan bantuan NASA.

Kisah tentang kota milik kaum Ad ini disebutkan dalam Al Quran sebagai pusat perdagangan. Penemuan kota kuno yang hilang ini dilakukan menggunakan kombinasi citra satelit berteknologi tinggi dan penelitian literatur kuno.

Dibangun hampir 5.000 tahun lalu, kota Ubar adalah pusat pemrosesan dan pengiriman kemenyan, resin aromatik yang ditanam di dekat Pegunungan Qara. Digunakan dalam kremasi dan upacara keagamaan, serta dalam wewangian dan obat-obatan, kemenyan sama berharganya dengan emas. Komoditas ini diproses di Ubar sebelum dikirim ke utara melintasi gurun melalui jalur perdagangan menuju ke Sumeria kuno, serta Damaskus dan Yerusalem.

Para penguasa Ubar menjadi kaya dan berkuasa dan penduduknya, menurut keterangan dalam Al Quran, begitu jahat dan tidak bermoral sehingga akhirnya Allah SWT menghancurkan kota tersebut, ditelan oleh gurun pasir.

T. E. Lawrence atau Lawrence of Arabia, menyebut kota ini Atlantis di pasir dan seperti Atlantis bawah laut, banyak ahli meragukan keberadaan Ubar.



Dalam konferensi di Perpustakaan Huntington di San Marino, beberapa waktu lalu, para peneliti mengumumkan bahwa situs yang digali di Oman selatan selama dua bulan terakhir mengungkapkan struktur delapan sisi yang megah seperti yang digambarkan dalam legenda.

Selain itu, para peneliti mengatakan telah memiliki teori bagaimana kota itu hilang. Dalam membangun kota, Raja Shaddad ibn ‘Ad, tanpa sadar membangunnya di atas gua batu kapur yang besar. Pada akhirnya, beban kota menyebabkan gua runtuh menjadi lubang runtuhan yang besar, menghancurkan sebagian besar kota dan menyebabkan sisanya hancur. Para peneliti juga menemukan sisa-sisa desa neolitik di dekatnya yang mungkin berasal dari setidaknya 6.000 tahun SM.

“Penemuan ini diharapkan dapat memberikan banyak pencerahan mengenai sejarah awal wilayah tersebut, yang selama ini diselimuti mitos,” kata George Hedges, salah satu pemimpin ekspedisi, dikutip dari LA Times, Rabu (23/8/2023).
Temuan ini, kata dia, juga mungkin bisa membantu mengungkap, apakah Ratu Saba, yang sezaman dengan Ubar, benar-benar ada.

Para peneliti telah menemukan bukti bahwa iklim di Kota Ubar pada saat itu jauh berbeda. Desa neolitik tersebut tampaknya dulu terletak di tepi sungai dan penduduknya bertani di area yang luas.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2134 seconds (0.1#10.140)