Ditemukan, Tengkorak T-Rex Bawah Air Berusia 150 Juta Tahun

Senin, 11 Desember 2023 - 21:59 WIB
loading...
Ditemukan, Tengkorak T-Rex Bawah Air Berusia 150 Juta Tahun
Tengkorak kepala milik reptil predator yang hidup di bawah laut ini sangat besar dengan 130 gigi runcing. (Foto: The Sun)
A A A
JAKARTA - Sebuah tengkorak T-Rex berukuran 1,8 meter menjadi penemuan langka di tebing Jurrasic Coast Dorset. Fosil ini menjadi hal yang mengejutkan setelah 150 juta tahun lamanya.

Tengkorak kepala milik reptil predator yang hidup di bawah laut ini sangat besar dengan 130 gigi runcing. Diperkirakan Pliosaurus, nama Latin makhluk ini mempunyai tulang punggung yang tajam dan runcing.

Temuan ini pun diyakini sebagai salah satu contoh spesimen purbakala paling lengkap yang pernah ditemukan. Lantaran jarang sekali makhluk purba yang bisa mencapai panjang 12 meter. Apalagi tengkoraknya yang lebih besar dari manusia rata-rata.

"Hewan ini pasti sangat besar sehingga saya pikir mereka akan dapat memangsa apapun di sekitarnya. Saya yakin ini seperti T-Rex di bawah laut," kata ahli purbakala Universitas Bristol Dr. Andre Rowe melansir The Sun, Senin (11/12/2023).



Predator purba ini pun akan ditampilkan dalam episode khusus BBC David Attenborough pada acara spesial Tahun Baru. Publik akan dibuat takjub melihat penampilan perdana fosil Pliosaurus.

Paleontolog Steve Etches mengklaim bahwa spesies dinosaurus ini menjadi yang pertama ditemukan dari jenisnya. "Ini adalah salah satu fosil terbaik yang pernah saya kerjakan karena rahang bawah dan tengkorak atas terpadu, seperti metamorfosis yang akan terjadi dalam kehidupan," kata Etches.

Di seluruh dunia, menurutnya, hampir tidak ada spesimen yang pernah ditemukan dengan tingkat kedetailan seperti itu. Etches yang menemukan fosil itu bersama Phil Jacobs sedang berjalan-jalan di dekat Teluk Kimmeridge. Mereka melihat ujung moncong dinosaurus tergeletak di kerikil.

Mereka kemudian bergegas membawa sebuah alat untuk memimdahkannya karena sangat berat. Para ilmuwan sekarang percaya bahwa bagian lain dari hewan tersebut mungkin masih tersembunyi di dalam tebing.



"Saya bersumpah bahwa sisanya ada di sana dan seharusnya keluar karena ini berada di lingkungan yang sangat cepat tererosi. Bagian tebing ini mundur beberapa kaki setiap tahun, dan tidak akan lama sebelum bagian lain Pliosaurus jatuh dan hilang," kata Etches.

Fosil tengkorak t-rex ini akan dipamerkan tahun depan di Museum Kimmeridge sebagai bagian dari Koleksi Etches.
(msf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2853 seconds (0.1#10.140)