10 Kereta Tercepat di Dunia, Nomor 3 Digunakan Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Kamis, 06 Juli 2023 - 08:39 WIB
Kereta Cepat Jakarta-Bandung yang akan beroperasi pada Agustus 2023 akan jadi salah satu kereta tercepat di dunia. Foto: Sindonews/Aldhi Chandra Setiawan
JAKARTA - Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) yang beroperasi pada pertengahan Agustus 2023 menjadi kereta cepat pertama di Indonesia. Kecepatannya operasionalnya mencapai 350 km/jam dan maksimal 420 km/jam. Alhasil, jarak Jakarta Bandung hanya ditempuh dalam 39 menit (termasuk Feeder Tegalluar-Padalarang-Bandung 15 menit).

KCJB dioperasikan oleh PT Kereta Cepat Indonesia Cina (KCIC) . Kereta cepat CR400AF diklaim sebagai generasi terbaru dan hasil pengembangan tipe CRH380A oleh perusahaan CRRC Qingdao Sifang. Kereta tersebut memiliki panjang kepala 27,2 meter, intermediate 25 meter, lebar 3,36 meter, dan tinggi 4,05 meter.

Kereta Cepat Jakarta-Bandung dirancang untuk bertahan dalam kondisi empat iklim, termasuk iklim tropis seperti di Indonesia. Setiap rangkaiannya dilengkapi dua Lightning Arrester yang berfungsi sebagai perlindungan dari sambaran petir. Selain itu, CR400AF juga digadang-gadang sanggup menghadapi geografis lintasan yang cenderung menanjak.

Satu rangkaian Kereta Cepat Jakarta – Bandung terdiri dari 8 gerbong dengan komposisi empat gerbong bermotor dan empat lainnya tidak. CR400F dipasangi dua emergency brake, yaitu Brake EB dan Brake UB. Kehadiran KCJB menjadikan Indonesia masuk ke dalam negara pemilik kereta tercepat di dunia. Nah, berikut adalah daftar 10 kereta tercepat di dunia:

10. Trenitalia Frecciarossa 1000: 300km/jam (Italia)



Frecciarossa atau ETR1000 adalah kereta cepat yang dioperasikan oleh Trenitalia, dikembangkan oleh perusahaan patungan Hitachi Rail Italy dan Alstom. Frecciarossa atau panah merah, juga beroperasi di Spanyol. Rangkaian kereta ETR1000 membawa 457 penumpang dalam delapan gerbong kereta 200 meter non-artikulasi, dengan kecepatan maksimum 400 km/jam.

Dalam pengoperasiannya, kereta mencapai 300 km/jam tetapi selama pengujian pada tahun 2015 salah satu set ETR1000 mencapai 389 km/jam. Pada 6 Februari 2020, kereta ini sempat tergelincir di Livraga, jalur berkecepatan tinggi Milan-Bologna. Ini adalah satu-satunya kecelakaan kereta api hingga saat ini di jaringan kereta api berkecepatan tinggi Italia.

9. Korail KTX-Sancheon: 305km/jam (Korea)

Operator kereta api nasional Korea Selatan, Korail, menjalankan layanan kereta api berkecepatan tinggi Korea Train Express atau KTX sejak 2004. Kecepatan operasional tertinggi 305km/jam dan merupakan kereta berkecepatan tinggi pertama yang dirancang dan dikembangkan di Korea Selatan. Ada 71 rangkaian kereta, dapat berakselerasi dari 0 hingga 300 km/jam dalam 316 detik. Masing-masing membawa hingga 363 penumpang di jaringan rel kecepatan tinggi Korea Selatan.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More