5 Negara yang Punya Badan Antariksa, Nomor Terakhir Pernah Mendaratkan Astronot di Bulan
loading...
A
A
A
JAXA memiliki minat khusus dalam eksplorasi asteroid dan mereka sedang meneliti kemungkinan eksplorasi manusia di Bulan. Saat ini JAXA terus mengembangkan kemampuan untuk membuat roket dan kendaraan luar angkasa.
4. Badan Antariksa Federal Rusia (RFSA)
Badan Antariksa Federal Rusia atau Russian Federal Space Agency (RFSA) secara umumnya dikenal sebagai Roscosmos. Badan ini mengelola program kosmonautika Rusia yang terkenal.
Program luar angkasa Soviet telah ada sejak tahun 1930-an, namun bentuk ini muncul pada tahun 1991 setelah pembubaran Uni Soviet. RFSA terkenal karena meluncurkan penerbangan luar angkasa manusia pertama yang sukses, Yuri Gagarin pada tahun 1961.
5. Badan Penerbangan dan Antariksa Nasional (NASA)
Badan Penerbangan dan antariksa Nasional atau National Aeronautics and Space Administration (NASA) adalah agensi penjelajahan luar angkasa Amerika. NASA memiliki anggaran terbesar dari semua agensi di dunia untuk eksplorasi antariksa.
Didirikan pada tahun 1958, NASA berfokus pada eksplorasi ruang angkasa yang damai. NASA memimpin pendaratan Apollo di Bulan. Saat ini NASA mendukung aktivitas Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) untuk astronot, perbekalan, dan penelitian.
(wib)