Mengapa Lambung Manusia Lebih Tahan Asam Klorida dari pada Besi dan Baja? Ini Penjelasannya

Rabu, 14 Desember 2022 - 12:20 WIB
Dengan adanya pH dan juga jumlah cairan yang ada dalam lambung membuat semua orang penasaran, mengapa lambung lebih kuat dari pada besi dan baja?

Baca juga : 7 Cara Sederhana Atasi Masalah Asam Lambung

Meski asam yang ada dalam lambung manusia memiliki pH yang sangat kecil dan menjadikannya sangat korosif, sifat korosif tersebut tentu tidak berlaku untuk lambung manusia karena memiliki struktur organ tubuh yang lengkap.

Dikutip dari mayapadahospital, bahwa secara susunan organ lambung pada manusia, telah banyak dilindungi oleh beberapa lapisan lambung. Lapisan yang ada pada lambung misalnya adalah mukosa.

Mukosa merupakan lapisan pada lambung yang paling dalam, dalam lapisan ini akan mengeluarkan enzim pencernaan serta menghasilkan zat - zat lain yang dibutuhkan dalam proses pencernaan.

Selain dari mukosa, ada lapisan submukosa mengelilingi mukosa yang terdiri dari jaringan ikat, saraf dan juga pembuluh darah.

Jaringan ikat dapat berfungsi untuk memberikan pengait kepada lapisan yang ada pada bagian atas lambung, sedangkan pembuluh darah dapat menghasilkan nutrisi yang dibutuhkan oleh dinding pada lambung.

Oleh karena itu, meskipun terkadang asam klorida dianggap berbahaya, lambung pada manusia sudah diciptakan dengan berbagai lapisan yang melindunginya dengan kuat.
(bim)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More