Dunia Makin Aneh, Rusa yang Kelaparan Mampu Memangsa Ular
loading...
A
A
A
Sebuah studi tahun 2017 menggambarkan rusa sebagai salah satu dari banyak pemulung di lokasi mayat manusia yang membusuk di sebuah peternakan tubuh eksperimental (fasilitas penelitian di mana para ilmuwan mempelajari bagaimana tubuh membusuk.) Dalam serangkaian foto yang mengerikan, rusa terlihat memakan ujung tulang rusuk manusia yang kasar. Rusa tutul India telah diamati juga mengunyah tulang hewan liar.
Ada apa di balik kejadian ini? Para peneliti menduga rusa melakukan itu untuk bertahan hidup di alam liar. Rusa mungkin tidak memiliki kemampuan evolusioner untuk menangani, membunuh, dan mencabik-cabik mangsanya.
Namun, hewan yang lemah atau mati merupakan sasaran empuk dan sumber mineral, protein, serta kaya lemak dibandingkan dengan tanaman yang harus diproses dengan sangat keras oleh perut rusa. Para peneliti berpikir bahwa rusa memakan daging mungkin bertepatan dengan kebutuhan asupan nutrisi yang tinggi.
Satu studi yang diterbitkan tahun lalu mengatakan, mungkin rusa memakan daging ketika membutuhkan percepatan pertumbuhan untuk mengembangkan atau mempertahankan tanduk. Memiliki selera yang lebih inklusif juga bisa menjadi penyangga untuk bertahan hidup terhadap ketidakpastian sumber makanan dan perubahan habitat di alam liar.
Selain rusa, juga pernah dilaporkan kejadian seekor antelop Afrika yang disebut duiker (Sylvicapra grimmia) memakan kadal. Bahkan terkadang memakan bangkai jika burung nasar tidak sampai di sana terlebih dahulu.
Di Afrika, fenomena jerapah yang meremukkan tulang hewan lain dan memangsanya juga tersebar luas. Semua hewan ini adalah herbivora, namun kerasnya kehidupan alam liar membuat mereka melakukan berbagai cara meskipun tak lazim untuk bertahan hidup.
Misteri Herbivora Memakan Daging
Ada apa di balik kejadian ini? Para peneliti menduga rusa melakukan itu untuk bertahan hidup di alam liar. Rusa mungkin tidak memiliki kemampuan evolusioner untuk menangani, membunuh, dan mencabik-cabik mangsanya.
Namun, hewan yang lemah atau mati merupakan sasaran empuk dan sumber mineral, protein, serta kaya lemak dibandingkan dengan tanaman yang harus diproses dengan sangat keras oleh perut rusa. Para peneliti berpikir bahwa rusa memakan daging mungkin bertepatan dengan kebutuhan asupan nutrisi yang tinggi.
Satu studi yang diterbitkan tahun lalu mengatakan, mungkin rusa memakan daging ketika membutuhkan percepatan pertumbuhan untuk mengembangkan atau mempertahankan tanduk. Memiliki selera yang lebih inklusif juga bisa menjadi penyangga untuk bertahan hidup terhadap ketidakpastian sumber makanan dan perubahan habitat di alam liar.
Selain rusa, juga pernah dilaporkan kejadian seekor antelop Afrika yang disebut duiker (Sylvicapra grimmia) memakan kadal. Bahkan terkadang memakan bangkai jika burung nasar tidak sampai di sana terlebih dahulu.
Di Afrika, fenomena jerapah yang meremukkan tulang hewan lain dan memangsanya juga tersebar luas. Semua hewan ini adalah herbivora, namun kerasnya kehidupan alam liar membuat mereka melakukan berbagai cara meskipun tak lazim untuk bertahan hidup.
(wib)