Mengenal 3 Anak Albert Einstein, Apakah Mereka Memiliki Kecerdasan Seperti Ayahnya?

Sabtu, 11 Maret 2023 - 16:13 WIB
loading...
A A A
Eduard sejak kecil sering sakit-sakitan yang membuat fisiknya lemah. Seiring bertambahnya usia, Eduard (yang dijuluki ayahnya "tete", dari bahasa Prancis "petit") tertarik pada puisi, piano, meskipun akhir kuliah di jurusan psikiatri di Universitas Zurich.



Mengikuti jejak ayahnya, Eduard jatuh cinta dengan seorang wanita yang lebih tua di kampusnya, namun kandas dengan malapetaka. Kesehatan mental Eduard memburuk dan berpuncak pada upaya bunuh diri pada tahun 1930.

Dia didiagnosis mengalami skizofrenia (gangguan yang mempengaruhi kemampuan seseorang untuk berpikir, merasakan, dan berperilaku dengan baik). Akhirnya sampai pada titik kondisi itu memengaruhi kemampuan bicara dan kognitifnya.

Einstein terpaksa meninggalkan Eduard di klinik psikiatri Burgholzli di Universitas Zurich ketika terpaksa bermigrasi ke Amerika Serikat pada tahun 1933. Itu pertemuan terakhir kali Einstein dengan putra keduanya.
(wib)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0990 seconds (0.1#10.140)